search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tirta Gangga Peninggalan Memukau Raja Karangasem
Sabtu, 8 Januari 2022, 11:30 WITA Follow
image

bbn/Forum Xiaomi Community/Tirta Gangga Peninggalan Memukau Raja Karangasem

IKUTI BERITAKARANGASEM.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAKARANGASEM.COM, KARANGASEM.

Ada sebuah tempat yang merupkaan peninggalan Kerajaan Karangasem yang berupa taman kerajaan. Taman ini bernama Tirta Gangga.

Tirta Gangga dahulunya merupakan taman air milik Kerajaan Karangasem yang dibangun oleh Raja Karangasem, Anak Agung Anglurah Ketut Karangasem Agung pada tahun 1946.   Tirta Gangga berasal dari kata “Tirta” yang bermakna air suci dan kata “Gangga” yang merupakan nama sebuah sungai suci di India. Nama Sungai Gangga diambil berasal Sebagai bentuk penghormatan kepada masyarakat pemeluk agama Hindu.

Berada di kaki Gunung Agung, Kondisi alam sekitar Tirta Gangga sejuk dan asri hkas wilayah pegunungan. Menghadirkan nuasa ketenangan untuk melepas penat.

Tirta Gangga dibangun di lahan seluas 1,2 hektar yang memanjang dari timur ke barat di kawasan persawahan.

Ada tiga bangunan mendominasi dengan karakternya. Dalam taman air ini terdapat patung, bangunan kolam dan area perkebunan. Semua bangunan tersebut memiliki makna tersirat di dalamnya.

Di gerbang pertama, wisatawan akan disambut oleh patung-patung yang berbaris rapi  layaknya prajurit. Kemudian pengunjung dapat menyusuri kolam dengan berjalan kaki di atas kolam. Ada jalan setapak yang terbuat dari batu yang tersusun rapi seperti rangkaian jembatan. 

Tak jauh dari kolam terdapat taman yang memiliki menara air yang tingginya 10 meter. Menara air ini bentuknya berundak-undak laksana atap pura. Air yang ada di kolam Tirta Gangga berasal dari sumber air yang bahkan oleh masyarakat setempat dianggap suci dan digunakan untuk kegiatan upacara adat.

Taman Wisata Tirta Gangga terletak di Desa Ababi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem. Lokasinya terletak sekitar 5 kilometer sebelah utara dari pusat Kota Amlapura. Jika dari Kuta berjarak sekitar 75 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 2 jam perjalanan.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritakarangasem.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Karangasem.
Ikuti kami