Ribuan Umat Hindu di Bali Iringi Upacara Melasti Piodalan Pura Agung Besakih
GOOGLE NEWS
BERITAKARANGASEM.COM, RENDANG.
Ribuan umat hindu di Bali mengiringi upacara melasti serangkaian Karya Ida Bhatara Turun Kabeh (IBTK) tahun 2024 di Pura Agung Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem pada Jumat (22/3/2024).
Pada Karya IBTK tahun 2024 ini, upacara melasti atau mesucian dilaksanakan di Tegal Suci, Banjar Tegenan, Desa Menanga, Rendang, Karangasem ditempuh dengan berjalan kaki sejauh 5 kilometer dari Pura Agung Besakih.
Bendesa Adat Besakih, selaku Ketua Panitia Karya, Jro Mangku Widiartha mengatakan, sejak pagi hari ribuan pamedek atau pengayah yang hendak mengikuti upacara melasti sudah berdatangan. Dalam upacara mesucian ini, ada sebanyak 20 jempana Ida Bhatara yang diiring ke lokasi mesucian.
"Upacara melasti ini ditempuh dengan berjalan kaki sejauh 5 kilometer, ada 20 jempana ida bhatara yang di iring menuju lokasi pesucian,” kata Widiarta.
Untuk diketahui, upacara melasti ini merupakan rangkaian dari karya Ida Bhatara Turun Kabeh di Pura Agung Besakih, dimana puncak karya akan berlangsung pada Minggu 24 Maret 2024 mendatang bertepatan dengan rahina Purnama Kedasa. Setelah puncak karya, ida bhatara akan nyejer selama 21 hari lamanya sebelum nantinya upacara penyineban akan dilaksanakan pada 14 April 2024.
Editor: Robby Patria
Reporter: bbn/tim