Pemkab Karangasem Dukung Program IAD Gunung Agung
GOOGLE NEWS
BERITAKARANGASEM.COM, KARANGASEM.
Pemerintah Kabupaten Karangasem menggelar audiensi terkait koordinasi dan pengawasan pemanfaatan hutan di Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Bali Timur.
Pertemuan ini dihadiri oleh Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata, Sekretaris Daerah (SEKDA) Karangasem, perwakilan Bidang 1 Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup (DKLH), serta perwakilan KPH Bali Timur.
Dilansir dari akun instagram @karangasemkab, sejumlah poin penting dibahas dalam pertemuan ini seperti :
Peningkatan Sinergisitas Pengelolaan Hutan
Pertemuan ini membahas langkah strategis untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan hutan melalui koordinasi dan kerja sama erat antara pemangku kepentingan.
Inovasi Pengelolaan Hutan: Integrated Areal Development (IAD) Gunung Agung
Konsep The Sacred Ring of Mount Agung Forest diperkenalkan sebagai model pengelolaan hutan terintegrasi dan berkelanjutan.
Komponen IAD Gunung Agung
Program ini mencakup pengelolaan hutan sosial oleh masyarakat, pengembangan ekowisata, serta optimalisasi sumber daya alam di sekitar kawasan Gunung Agung.
Baca juga:
Usulan Perubahan Status Jalan hingga Bedah Rumah Muncul di Banjar Dinas Pesaban dan Geriana Kangin
Prinsip CHSE dalam Pengelolaan Hutan
IAD Gunung Agung menerapkan prinsip Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability (CHSE) guna meningkatkan kualitas lingkungan dan meminimalisir dampak negatif terhadap ekosistem.
Dukungan Pemkab Karangasem
Pemerintah Kabupaten Karangasem menyatakan dukungan penuh terhadap program IAD dan siap membantu dalam proses pembentukan serta pengembangannya.
Penguatan Koordinasi dengan KPH Bali Timur
Pemkab Karangasem meminta KPH Bali Timur untuk meningkatkan koordinasi dan kerja sama dalam pengelolaan hutan guna mewujudkan keberlanjutan serta manfaat bagi masyarakat setempat.
Baca juga:
Karangasem Gencarkan Lobi Pusat Demi Realisasi Program AGUNG
Bupati Karangaserm I Gusti Putu Parwata berharap dengan adanya sinergi ini pengelolaan hutan di Karangasem dapat berjalan lebih optimal, berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat, serta menjaga kelestarian alam di kawasan Gunung Agung.
Editor: Aka Kresia
Reporter: bbn/tim