search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polri Hadir untuk Masyarakat: Kapolres Karangasem Bagikan Takjil Gratis di Bulan Ramadhan
Senin, 10 Maret 2025, 21:25 WITA Follow
image

Polri Hadir untuk Masyarakat: Kapolres Karangasem Bagikan Takjil Gratis di Bulan Ramadhan

IKUTI BERITAKARANGASEM.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAKARANGASEM.COM, KARANGASEM.

Bulan Suci Ramadhan menjadi momentum istimewa untuk berbagi dan mempererat kebersamaan. Kapolres Karangasem, AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., bersama jajaran Polres Karangasem, menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat yang melintas di Jalan Diponegoro, Amlapura, pada Senin (10/3/2025).

Menjelang waktu berbuka puasa, suasana di lokasi tampak hangat dan penuh antusiasme. AKBP I Nengah Sadiarta turun langsung ke jalan, menyapa warga dengan ramah sembari menyerahkan paket takjil berisi makanan dan minuman kepada para pengendara dan pejalan kaki. 

Warga yang menerima takjil tampak senang dan mengapresiasi inisiatif dari jajaran kepolisian.

“Kegiatan ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memastikan saudara-saudara kita yang sedang dalam perjalanan dapat berbuka puasa tepat waktu,” ujar Kapolres Karangasem.

Lebih lanjut, AKBP I Nengah Sadiarta menegaskan bahwa Polri bukan hanya hadir untuk menegakkan hukum, tetapi juga untuk melayani dan menjadi bagian dari masyarakat. 

“Di bulan yang penuh berkah ini, kami ingin lebih dekat dengan masyarakat dan turut menciptakan suasana Ramadhan yang aman, tertib, dan penuh kebahagiaan,” tambahnya.

Aksi berbagi ini pun mendapat tanggapan positif dari warga. Banyak yang mengapresiasi langkah kepolisian dalam menunjukkan kepedulian terhadap umat Muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa. 

Selain membantu masyarakat, kegiatan ini juga memperkuat hubungan antara Polri dan warga Karangasem.

Rencananya, kegiatan pembagian takjil ini akan dilakukan secara rutin selama bulan Ramadhan di beberapa titik strategis di wilayah Karangasem. 

Polri berharap inisiatif ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan warga dalam menciptakan suasana Ramadhan yang penuh dengan keberkahan dan kebersamaan.

Editor: Aka Kresia

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritakarangasem.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Karangasem.
Ikuti kami