search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bertemu De Gadjah, Made Sukerana Gabung Gerindra
Selasa, 7 September 2021, 22:10 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/Made Sukerana Gabung Gerindra

IKUTI BERITAKARANGASEM.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAKARANGASEM.COM, KARANGASEM.

Mantan Ketua DPD II Golkar Karangasem dan Wakil Bupati Karangasem I Made Sukerana, bergabung ke Partai Gerindra

Hal ini disampaikan Ketua DPD Gerindra Bali, Made Muliawan Arya atau De Gadjah via aplikasi whatsapp, Selasa (7/9/2021)

Menurut De Gadjah, ia bertemu Sukerana di Kubu Karangasem, hari Selasa.  

"Kami bertemu saat saya melayat ayah seorang kader Gerindra yang meninggal di Kubu Karangasem. Pak Sukerana juga melayat ke sana,"ujar De Gadjah.

Dalam pertemuan itu, kata De Gadjah, berlangsung pembicaraan dan ada keinginan dari Sukerana untuk bergabung ke Gerindra.

"Dalam pembicaran itu beliau ingin bergabung ke Gerindra, dan kami juga menginginkan beliau bergabung ke Gerindra. Kami menerimanya dengan senang hati. Memang sudah jodohlah," ujar De Gadjah.

De Gadjah mengaku sudah mengenal baik Sukerana sejak masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karangasem.

"Beliau mempunyai tujuan-tujuan politik yang siap kami akomodir. Komitmen kita adalah sama-sama membangun Bali, berjuang untuk rakyat Bali melalui Parta Gerindra, itu yang utama,"ujar De Gadjah. 

Mantan Ketua DPD II Golkar Karangasem dan Wakil Bupati Karangasem I Made Sukerana, merupakan politisi yang mempunyai pendukung kuat di wilayah Karangasem.

Dengan bergabungnya Sukerana ke Partai Gerindra, diharapkan bisa meningkatkan jumlah pendukung Partai Gerindra di wilayah Karangasem khususnya dan Bali umumnya.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritakarangasem.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Karangasem.
Ikuti kami