search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Gede Dana Bagikan Ribuan Masker di Pasar Amlapura
Rabu, 25 Agustus 2021, 21:50 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bupati Gede Dana Bagikan Ribuan Masker di Amlapura.

IKUTI BERITAKARANGASEM.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAKARANGASEM.COM, KARANGASEM.

“Kita tumbuhkan kesadaran penggunaan masker ini dalam bencana Covid seperti sekarang. Oleh sebab itu mari kita gunakan masker dengan baik, dengan menutup mulut dan hidung demi tercipta sadar masker," Kata Bupati Gede Dana. 

Bupati yang didampingi Sekda Kabupaten Karangasem I Ketut Sedana Merta dan beberapa kepala OPD tersebut bergerak mengelilingi Pasar Amlapura untuk melakukan sosialisasi prokes dibarengi pembagian masker.

Kegiatan Gerakan masker sadar bencana sudah dimulai dari tanggal 19 Agustus 2021 sebelumnya. Dalam situasi tersebut  Bupati Gede Dana membagikan sebanyak 5.000 masker di kawasan pasar baik pengunjung maupun pedagang. 

“Kita tumbuhkan kesadaran penggunaan masker ini dalam bencana Covid seperti sekarang. Oleh sebab itu mari kita gunakan masker dengan baik, dengan menutup mulut dan hidung demi tercipta sadar masker," Kata Bupati Gede Dana. 

Bupati Gede Dana juga mengatakan bahwa Pemerintah tak henti hentinya untuk menghimbau kepada masyarakat untuk mengikuti prokes dengan menggunakan masker dengan baik dan benar. 

“Disiplin diri sendiri adalah kunci dalam pencegahan Covid-19, oleh sebab itu mari kita sama sama disiplin untuk pencegahan penyebaran covid 19 di Kabupaten Karangasem,” imbuhnya

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritakarangasem.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Karangasem.
Ikuti kami